Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Berbuka Puasa: Es Kelapa Muda Rumput Laut

Es Kelapa Muda Rumput laut
Resep Berbuka Puasa: Es Kelapa Muda Rumput Laut. Rasanya dahaga ini sudah pengen cepat dibasahi oleh minuman segar dan manis. Kali ini resep berbuka puasa menyajikan Es kelapa muda rumput laut yang seger banget dan cocok dihidangkan pada saat berbuka puasa. Bahannya cukup mudah, berikut resepnya.

Bahan Es kelapa Muda Rumput laut

1. Sediakan kelapa Muda, Serut sampai memanjang, campurkan dengan kelapa yang masih muda banget. Sediakan sebanyak 200 gr saja.

2. Rumpit laut 100 gram
3. Air kelapa Muda yang masih segar 400 ml
4. Es Serut secukupnya.
5. Gula Jawa atau Gula Merah secukupnya.


Cara membuat Es Kelapa Muda Rumput laut

Siapkan gelas sebanyak 5 buah, masukan dengan berurutan kelasa muda yang sudah diserut, kemudian Rumput laut, masukkan air kelapa muda, kemudian ES yang sudah diserut dan terakhir siram dengan larutan gula jawa atau gula merah. Atur kadar manisnya. Siap disajikan untuk minuman pembuka puasa anda.


Tips memilih kelapa Muda berkualitas.
Jika anda tidak mempunyai pohon kelapa, maka cara yang paling baik adalah membeli kelapa muda dengan kualitas yang baik. Kelapa muda dengan kualitas baik adalah kelapa yang muda nya pas serta baru diambil dari pohonnya sehingga rasanya masih terjaga.

Jika anda harus membelinya, maka perhatikan dibagian tangkainya, tangkai yang masih baru dipetik terlihat segar dan lentur, bedakan dengan kelapa muda yang lama yang tangkainyaterlihat layu dan tidak segar, warna kelapa juga mempengaruhi. Selain itu anda bisa coba menepuk-nepuk kelapa tersebut jika suaranya berat maka kelapa tersebut masih bagus.
Selamat Menikmati Hidangan berbuka Puasa dengan Es kelapa Muda Rumput Laut. Cek juga resep berbuka puasa lainnya.

Post a Comment for "Resep Berbuka Puasa: Es Kelapa Muda Rumput Laut"